Gadget dan perangkat apapun yang dimiliki oleh orang tua biasanya anak ingin menyentuh, memegang dan menggunakannya. Tapi adakalanya perangkat tersebut enggan kita berikan kepada anak karena beberapa hal diantaranya harganya mahal takut rusak, takut terjatuh, gamenya tidak sesuai dengan anak dan lain-lain. Sekarang anda tidak usah ragu lagi karena ada LeapPad, produk dari LeapFrog ini memberikan alternatif bagi anak anda. Tablet PC dengan layar sentuh berukuran 5 inchi dengan resolusi 480 x 272 piksel, penyimpanan 2GB, prosesor 400 MHz, sudah tersedia kamera dan pemutar video, mikrofon, stylus dan akselerometer. Sayangnya tidak ada koneksi wifi hanya sehingga untuk mendownload harus menggunakan Windows atau Mac OS.
Dari Tablet PC LeapPad ini orang tua atau anak bisa mendownload game pendidikan termasuk Disney Animation Studio hanya dengan membayar 5 – 25 dolar Amerika saja. Permainan dan aplikasi seperti Roly Poly Picnic, yang menggunakan accelerometer untuk menavigasinya, mengeja sederhana, yang disesuaikan berdasarkan umur anak anda dan tingkat keterampilannya. Tablet PC LeapPad ini tersedia dua pilihan warna yakni hijau dan pink. Harganya cuma 100 dolar US atau kalau di kurs rupiah sekitar 1 jutaan. Rencananya akan mulai dipasarkan pada tanggal 15 Agustus nanti. Seperti dikutip dari Engadget.
0 komentar:
Posting Komentar